akses_internet
Dalam satu hari ada banyak sekali informasi dari seluruh dunia tentang berbagai hal. Karena internet, bumi jadi terasa makin kecil. Kalau kita tidak bisa mengikuti arus perputaran informasi ini, pastinya bakal ketinggalan jaman. Sekarang inilah saat yang tepat untuk menyiapkan diri menjadi warga dunia yang modern tanpa melepaskan identitas kita sebagai orang Indonesia.
Tahu tidak bagaimana cara membikin blog, mengubah file musik .wma ke mp3 , atau cara bikin gambar  di kode URL mu di internet ? Kalau tahu, berarti kamu cukup akrab dengan kemajuan teknologi. Tapi kalau belum, ayo segera mulai belajar sebelum ketinggalan lebih jauh.
Update terus segala pengetahuan dan perkembangan dunia teknologi. Minimal kita mengerti cara mengoperasikan program-program komputer dan bisa menggunakan internet secara maksimal (kirim file,chatting,E-mail) Supaya lebih outstanding, kuasai juga program komputer yang lebih canggih. Jangan cuma bisa Photoshop atau CorelDraw saja, tapi kuasai juga 3D dan Flash. Fitur-fitur terbaru kamera digital,Mp4 Player, dan Handphone juga perlu dikuasai.
Kebanyakan orang suka malas mempelajari kode-kode dan bahasa rumit teknologi, tapi itu hanya awalnya saja kok, setelah dipraktekkan dan melihat hasilnya, teknologi bisa jadi hal yang sangat menarik buat siapa saja. dicoba belajar dari sekarang deh! Jangan mau jadi orang gaptek.
Melalui internet pula ada banyak peluang bisnis baru yang terbuka. Siapa saja bisa jualan online dan memasarkan produknya lewat internet. kalau ada yang bilang internet memajukan perekonomian di Indonesia, saya setuju sekali.
Dampak dari globalisasi dan kemajuan IT bikin persaingan semakin ketat. Kalau tidak didukung kemampuan dan jiwa bersaing yang kuat, kita bisa tertinggal jauh. Ayo siapa lagi yang bisa memajukan bangsa Indonesia selain daripada orang Indonesia itu sendiri.